-->

Tiga Desa Ring Satu PLTU Tanjung Jati B Bersolek Dengan K3


   Memiliki desa yang bersih, rapi dan indah adalah kebanggan tersendiri bagi setiap warga. Untuk mencapai tujuan tersebut dalam rangka kegiatan bersih desa menyambut peringatan HUT RI ke-72 serta menunjang program  Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Forum Kesehatan Desa (FKD) Desa Tubanan mengadakan kegitan lomba Kebersihan, Kerapian dan Keindahan tingkat RW di tiga desa ring satu PLTU Tanjung Jati B yaitu Desa Tubanan, Kaliaman dan Bondo.

   Bersih- bersih desa yang diikuti oleh 24 RW tersebut sudah dilaksanakan pada Jumat (28/7). Dengan antusias warga mengikuti kegiatan Gerakan Pungut Sampah Serempak dan membersihkan lingkungannya masing masing.

   Penilaian lomba K3 dilakaukan hari ini, Jumat (4/8) dimana sebelum berkeliling lokasi untuk menilai para juri dan perwakilan dari tiga desa tersebut berkumpul di balai Desa Tubanan untuk membahas teknik serta kriteria penilaian. Pembukaan acara penilaian lomba K3 disampaikan oleh Untung Pramono selaku kepala desa Tubanan, disela sela sambutannya Untung mengatakan bahwa dirinya menyambut baik program ini. Menurutnya siapapun pemenangnya dan berapapun hadiahnya bukan hal terpenting, tapi menumbuhkan semangat warga untuk tetap menjaga kebersihan, kerapian dan keindahan desanya itulah yang terpenting.

   Sementara itu di tempat berbeda kepala Desa Bondo, Purwanto mengatakan bahwa dirinya serta warganya mendudukung program ini bahkan warga desa bondo sudah melakukan kegiatan bersih bersih desa setiap menjelang agustusan yang dilakukan setiap tanggal 1 agustus. Purwanto berpesan agar kegiatan seperti ini rutin diadakan tiap tahun, serta kedepannya melibatkan tiga desa dalam persiapannya. 

  

0 Response to "Tiga Desa Ring Satu PLTU Tanjung Jati B Bersolek Dengan K3"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel